Kata Berjalan

SELAMAT DATANG DI BLOG KAMI SD NEGERI 5 SELONG Jln. Prof. M. Yamin, SH. RT. 36 Kebon Talo - Selong, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat. Telp. (0376)22496

Jumat, 03 November 2017

DATA PENERIMA PIP SD 2017 LOMBOK TIMUR Tahun 2017 Belum Cair

Program Indonesia Pintar yang disngkat dengan sebutan (PIP) melalui program pemerintah yang dituangkan dalam bentuk Kartu Indonesia Pintar (KIP) merupakan pemberian bantuan tunai pendidikan kepada anak usia sekolah (usia 6 - 21 tahun) yang berasal dari keluarga miskin atau tidak mampu, rentan miskin, pemilik Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), peserta Program Keluarga Harapan (PKH), yatim piatu, penyandang disabilitas, korban bencana alam atau musibah. Disamping itu PIP juga merupakan bagian dari penyempurnaan program Bantuan Siswa Miskin atau yang kita kenal dengan sebutan BSM.

Kartu Keluarga Sejahtera
Berikut kami sampaikan data Daftar Nama Penerima Program Indonesia Pintar (PIP) tahun 2017, Jenjang Sekolah Dasar (SD) yang Belum Cair di Kabupaten Lombok Timur dari Tahap 1 – 6 Mohon kiranya Bapak/Ibu/saudara Operator dan atau petugas yang ditunjuk agara kiranya dapat segera melakukan download/unduh dan menyampaikan serta menindak lanjuti data ini ke sekolah masing-masing untuk dapat  melakukan pencairan. Terima kasih











NB : Data segera di tindak lanjuti
TIM PIP SD Kabupaten Lombok Timur

PIP SD 2017 Tahap 1 Kabupaten Lombok Timur (belum cair)
PIP SD 2017 Tahap 2 Kabupaten Lombok Timur (belum cair)
PIP SD 2017 Tahap 3 Kabupaten Lombok Timur (belum cair)
PIP SD 2017 Tahap 4 Kabupaten Lombok Timur (belum cair)
PIP SD 2017 Tahap 5 Kabupaten Lombok Timur (belum cair)
PIP SD 2017 Tahap 6 Kabupaten Lombok Timur (belum cair)
Data PIP SD Tahap 1-6 Tahun 2017.rar

Senin, 22 Agustus 2016

Pawai 17 Agustus 2016



Pawai Alegoris dalam menyambut HUT RI Ke 71
"Mari Kita Tingkatkan dan Kuatkan Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia"

Kamis, 18 Februari 2016

Tentang Pengajuan NUPTK

Syarat dan Ketentuan NUPTK, Dasar Surat Dirjen GTK >http://gtk.data.kemdikbud.go.id/Home/Syarat 
Pada tabel Calon Penerima NUPTK defaultnya kosong, muncul/terisinya besok jika proses pada nomor 4 selesai dilakukan (baca postingan di link 
https://www.facebook.com/…/1530…/permalink/1543000986029364/ ) baca juga http://gtk.data.kemdikbud.go.id/Home/Mekanisme
Setelah para kandidat sudah muncul, baru menu Upload Dokumen akan aktif, ketika diklik akan muncul seperti capture di bawah, bisa dilihat dokumen yang harus diupload pada Non PNS dan PNS, file scan dokumen asli (stempel basah) yang diupload jpg/png, size max 1MB/dokumen(saran)
Setelah upload dokumen, operator bisa pantau status/prosesnya sudah sampai mana.
Jadi intinya saat ini sabar menunggu, silahkan di menu Perbaikan Data Master dan Foto terlebih dahulu, semoga dapat dipahami,
terimakasih.
================================
Invalid, nuptk ganda, vervalGTK kosong baca dipostingan 
https://www.facebook.com/…/1530…/permalink/1543000986029364/
https://www.facebook.com/…/1530…/permalink/1543073636022099/
Pengajuan edit data GTK baca dipostingan (cc Seto Kumitir )
https://www.facebook.com/…/1530…/permalink/1542906852705444/
Menu Pengajuan Penutupan baca dipostingan (cc Nur Rijal CDr )
https://www.facebook.com/…/1530…/permalink/1542986626030800/


Rabu, 06 Januari 2016

Pencairan BSM/PIP SD Tahun 2015

Assalamu'alaikum wr....wb
Yth...Kepala Sekolah Negri/Swasta se-Kecamatan Selong, SK Pencairan BSM/PIP SD tahap 11,13,15,16 tahun 2015 dan info lainya dapat di unduh di SINI dan sudah dapat di cairkan di BRI terdekat.
Terima Kasih. (+_-)


Rabu, 05 November 2014

Dancing SDN 5 Selong

"SCHOOL PERFORM"

Peran serta siswa-siswi SD Negeri 5 Selong dalam rangka memeriahkan acara tahunan yang  diselenggarakan di Gedung Wanita Selong Lombok Timur pada tanggal 25 Oktober - 02 November 2014. Acara ini meliputi berbagai macam pertunjukan diantaranya adalah Pameran Buku, Teknologi Informasi, Industri Kreatif, Fotografi, dan Lomba Minat Baca.



Minggu, 10 Februari 2013

Lomba Menggambar dan Mewarnai











Menggambar & Mewarnai adalah lomba yang diadakan di salah satu gedung yang baru saja diresmikan oleh Pemda Kabupaten Lombok Timur. Gedung ini terletak di jantung kota Selong yaitu tepatnya di eks. pasar selong (bekas pasar selong masa dulu). Pada perlombaan ini diikuti oleh puluhan sekolah tingkat dasar se-  kecamatan selong, dan tak mau ketinggalan juga sekolah kami pun ikut serta dalam berpartisipasi untuk mengikuti acara tersebut.
Pada dasarnya menggambar dan mewarnai adalah kegiatan yang menyenangkan bagi anak-anak. Lewat menggambar, mereka bisa menuangkan beragam imajinasi yang ada di kepala mereka. Gambar-gambar yang mereka hasilkan juga dapat menunjukkan tingkat kreativitas dan suasana hati masing-masing anak.
Kebanyakan dari Orang tua yang peduli dengan perkembangan kreativitas putra-putrinya biasanya akan mengikutsertakan anak-anak mereka untuk kursus menggambar atau kursus melukis sejak dini, karena semakin muda usia anak, semakin mudah diarahkan potensi dan bakatnya. Selain itu, aktivitas mewarnai juga sudah menjadi bagian dari kehidupan si kecil, bukan hanya sebagai kegiatan untuk mengisi waktu kosong anak, tapi juga sebagai aktualisasi diri anak dalam bidang seni. Terlepas dari itu semua, perlu diketahui bahwa aktifitas mengambar dan mewarnai memiliki banyak manfaat bagi si kecil, diantaranya:
Sebagai Media Berekspresi
Seperti halnya orang dewasa, aktifitas mewarnai terutama mewarnai bidang kosong merupakan cara bagi si kecil untuk mengungkapkan perasaaan dirinya. Melalui gambar yang dibuatnya dapat terlihat apa yang sedang dirasakannya, apakah itu perasaan gembira atau perasaan sedih.
Membantu Mengenal Perbedaan Warna
Membiasakan si kecil untuk melakukan aktifitas mewarnai baik dengan krayon, pensil warna maupun spidol warna sejak dini dapat membantu mereka mengenal warna, sehingga mereka dapat membedakan antara warna yang satu dengan warna lainnya. Hal ini juga dapat mempermudah mereka dalam mencampur dan memadukan warna. Kemampuan inilah yang akan membantu si kecil dalam berkreasi seiring dengan perkembangan usia mereka.
Warna Merupakan Media Terapi
Warna merupakan sebuah media terapi bagi banyak orang, bahkan warna kerapkali digunakan sebagai bahasa global untuk membaca emosi seseorang. Seorang anak yang mewarnai matahari dengan warna-warna gelap seperti hitam atau abu-abu bisa jadi menandakan kemarahan mereka saat itu. Selain itu cara si kecil menorehkan warna juga dapat mengekspresikan sifat dasar mereka, sebagai contoh, jika si kecil mewarnai dengan cara menorehkan garis-garis teratur pada gambar menunjukan bahwa si kecil memeiliki kecenderungan gaya hidup teratur. Terlepas dari itu warna sendiri menjadi alat terapi untuk meringankan stres pada si kecil setelah lelah seharian beraktifitas.
Melatih si kecil Menggenggam pensil
Bagi sebagaian anak, krayon adalah benda pertama yang digenggamnya sebelum mereka menggenggam pensil. Saat mewarnai dengan krayon itulah pertama kali si kecil belajar menggengam dan mengontrol pensil di tangannya. Kemampuan tersebut yang nantinya akan membantunya dalam menulis saat si kecil menempuh pendidikan di sekolah.
Melatih Kemampuan Koordinasi
Kemampuan berkoordinasi merupakan manfaat lain yang bisa diperoleh dari aktifitas mewarnai. Dalam mewarnai diperlukan koordinasi yang bagus antara mata dan tangan, mulai dari bagaimana cara yang tepat menggenggam krayon, hingga memilih warna dan menajamkan krayon. Kemampuan dasar berkordinasi inilah yang dapat mengembangkan kemampuan dasar si kecil hingga mereka besar nanti.
Mengembangkan Kemampuan Motorik
Aktifitas mewarnai merupakan aktifitas yang dapat membantu meningkatkan kinerja otot tangan sekaligus mengembangkan kemampuan motorik anak. Kemampuan tersebut sangat penting dalam perkembangan aktifitasnya kelak, seperti dalam mengetik, mengangkat benda dan aktifitas lainnya dimana dibutuhkan kinerja otot lengan dan tangan dalam prosesnya.
Mewarnai Meningkatkan Konsentrasi
Aktifitas mewarnai dapat melatih konsentrasi si kecil untuk tetap fokus pada pekerjaan yang dilakukannya meskipun banyak aktifitas lain yang terjadi di sekelilingnya. Seorang anak yang sedang menyelesaikan tugas mewarnai akan fokus pada lembar gambar yang sedang diwarnainya, sehingga sekalipun pun di sekelilingnya ribut dengan aktifitas anak-anak lain, ia akan tetap fokus menyelesaikan tugas mewarnainya. Kemampuan berkonsentrasi inilah yang kelak berguna bagi si kecil dalam menyelesaikan soal matematika atau pelajaran lainnya yang membutuhkan konsentrasi tinggi.
Mewarnai Melatih Si Kecil Mengenal Garis Batas Bidang
Mengenal batas bidang gambar merupakan manfaat lain dari aktifitas mewarnai. Di masa awal si kecil memulai aktifitas mewarnai, mereka tidak akan peduli dengan garis batas gambar di hadapannya, hal tersebut wajar-wajar saja, biarkan si kecil merasa nyaman dan exited terlebih dahulu dengan aktifitas mewarnainya. Seiring dengan berjalannya waktu dan bertambahnya usia si kecil, mereka akan mulai menghargai dan memperhatikan garis-garis batas tersebut, dan berusaha untuk mewarnai gambar di hadapannya tanpa keluar garis. Membiasakan anak belajar mewarnai sejak kecil akan melatihnya lebih peka terhadap batasan garis sejak dini. Kemampuan inilah yang menjadi bekal mereka saat mereka mulai belajar menulis di buku tulis bergaris.
Mewarnai Melatih Si Kecil Membuat Target
Proses mewarnai membutuhkan satu target yaitu berhasil mewarnai seluruh bidang gambar yang tersedia. Dengan melakukan aktifitas mewarnai sejak dini si kecil akan belajar untuk meyelesaikan tugas yang dihadapinya. Di sinilah akan terpupuk rasa tanggung jawab si kecil dengan pekerjaan yang diterimanya sekaligus memupuk kepercayaan diri si kecil bahwa ia dapat menyelesaikan tugas yang sedang diembannya. Sikap ini akan membantunya menyelesaikan tugas-tugasnya kelak, dan juga melatihnya untuk tidak mudah menyerah dengan tantangan yang akan dihadapinya.
Mengingat banyaknya manfaat aktivitas mewarnai bagi si kecil, tak ada salahnya jika para orangtua mulai membiasakan anak-anaknya mewarnai gambar sejak dini, mulailah dengan gambar-gambar yang tidak terlalu detail agar si kecil lebih mudah mengaplikasikan warna yang ingin ditorehnya. Jangan terlalu banyak memberi aturan, baik dalam pemilihan warna maupun memberi batasan garis, biarlah ia bereksplorasi dengan warna-warna dan gambar di hadapannya.